TANGERANG - Kapolresta Tangerang Kombes Pol Zain Dwi Nugroho menyalurkan bantuan sosial sembako dari Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo. Bantuan diserahkan kepada buruh yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Citra Raya, Kabupaten Tangerang, Senin (4/4/2022).
Pada kegiatan itu, turut hadir Kapolsek Cikupa Kompol Indra Feradinata, Kasie Propam AKP Bambang Sutrisno, Sekretaris Jenderal DPP KSPSI Hermanto dan Ketua DPC KSPSI Kabupaten Tangerang Ahmad Supriyadi.
"Kami menyerahkan bantuan paket sembako dari Bapak Kapolri sebanyak 1.400 paket, " kata Zain.
Zain menerangkan, paket sembako diantaranya berisi beras, minyak goreng, gula, mie instan, dan teh. Kata Zain, pimpinan Polri menyadari adanya dampak dari Pandemi Covid-19 terhadap buruh. Juga dampak terhadap kesehatan dan juga perekonomian secara umum.
"Tentunya Bapak Kapolri melihat situasi tersebut memberikan bantuan sembako kepada buruh. Ini merupakan bentuk perhatian Bapak Kapolri kepada kaum buruh yang terdampak Covid-19, " tutur Zain.
Zain juga menyatakan apresiasinya karena beberapa perusahaan di Kabupaten Tangerang sudah mulai bangkit. Ia berharap, hal itu akan turut berdampak terhadap para buruh sehingga dapat bekerja kembali.
"Alhamdulillah, perusahaan di Kabupaten Tangerang sudah mulai bangkit. Semoga rekan-rekan dari buruh yang terdampak pandemi bisa berkerja kembali, " ucapnya.
Sedangkan Ketua DPC KSPSI Kabupaten Tangerang Ahmad Supriyadi mengucapkan terima kasihnya kepada Polresta Tangerang Polda Banten yang telah memfasilitasi bantuan.
"Ini sudah kegiatan kesekian kali, anggota kami di Kabupaten Tangerang menerima bantuan, " tandasnya.(HMS/Sopiyan)
Baca juga:
Kemerdekaan, Jangan Lepas dari Genggamanmu!
|